Wabup Pakpak Bharat hadiri sidang paripurna,dua agenda penting di tanda tangani

oleh

Pakpak Bharat,CN Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Pakpak Bharat melaksanakan Sidang Paripurna dengan dua Agenda penting yaitu Penandatanganan Kesepakatan Kebijakan Umum Perubahan APBD dan Perubahan PPAS Tahun Anggaran 2024, dan Penandatanganan Pakta Integritas terkait KUA dan PPAS APBD Kabupaten Pakpak Bharat Tahun Anggaran 2025,Rabu(01/08/2024).

Wakil Bupati Pakpak Bharat, H Mutsyuhito Solin, Dr, M.Pd menghadiri Sidang ini, mewakili Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor yang berhalangan hadir. Bersama Wakil Bupati, Sekretaris Daerah Pakpak Bharat, Jalan Berutu, S.Pd, MM dan seluruh jajaran Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Pakpak Bharat turut menghadiri sidang paripurna ini.

BACA  Dialog Lingkungan Hidup UAS dan Rocky Gerung di Tanjung Belit

Dalam Sidang Paripurna yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Pakpak Bharat, Elson Angkat ini, Wakil Bupati, Sekretaris Daerah bersama para Pimpinan DPRD Pakpak Bharat, membubuhkan tanda-tangan masing-masing pada naskah Kesepakatan Kebijakan Umum Perubahan APBD dan Perubahan PPAS Tahun Anggaran 2024, dan Pakta Integritas terkait KUA dan PPAS APBD Kabupaten Pakpak Bharat Tahun Anggaran 2025.

BACA  Diskominfo Indramayu Apresiasi Peluncuran KIM.id Wujudkan Transformasi

Mudah-mudahan dua agenda penting ini, penyusunan dan pengesahan Perubahan APBD Pakpak Bharat Tahun 2024, dan APBD Pakpak Bharat Tahun ini bisa terselesaikan tepat waktu, sesuai jadwal yang telah kita buat dan kita sepakati Bersama, Ucap Wakil Bupati di Gedung DPRD Pakpak Bharat.(JS)

BACA  Hari Pertama Kerja Bupati Joncik Memimpin Upacara Peringatan Tiga Hari Besar Nasional

No More Posts Available.

No more pages to load.