Cakrawala nusantara,id. Bengkulu Utara(02/09/2024).-Pemerintah Desa (Pemdes) Karang Suci Kecamatan Kota Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara Musyawarah Desa (Musdes) pra pelaksanaan kegiatan, dan Titik Nol dusun Tiga, Rt enam, Senin,(02/09/2022).
Rapat dipimpin Kades, dan dihadiri oleh Camat Kota Arga Makmur, Syafaruddin, S. St, M. Si, kepala desa Karang Suci,Pebzon Nurhadi, serta perangkat, Koramil,Saripudin,Bhabinkamtipmas, Babinsa, Pendamping Desa (PD) Pendamping Lokal Desa (PLD), toko masyarakat, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan undangan lainnya.
Maksud dan tujuan Musdes Pra Pelaksanaan ini adalah guna menyampaikan kepada masyarakat agar mengetahui apa saja program pembangunan yang akan dilaksanakan dan apa saja yang terakomodir oleh anggaran Dana Desa (DD) tahun 2024.
“Musdes pra pelaksanaan ini bertujuan menginformasikan kepada warga terkait rencana pembangunan desa melalui dana DD tahun 2024. Musdes pra pelaksanaan ini juga bagian dari ketransparanan Pemdes dalam pengelolaan anggaran DD setiap tahunnya,” ujar kades Karang Suci, dalam sambutannya.
Sementara itu, Camat Kota Arga Makmur, Syafaruddin, S. St, M. Si menyampaikan, melalui Musdes ini diharapkan masyarakat desa mengetahui kegiatan pembangunan desa baik fisik maupun non fisik. Termasuk, besaran anggaran DD Silpa tahun 2024.
Musdes pra pelaksanaan ini sekaligus menentukan kepala tukang dan komponen pekerjaan yang akan dilaksanakan tahun ini. Desa Karang suci, akan melaksanakan kegiatan pembangunan,pekerjaan Jalan Rabat Beton 1 titik.
Menggunakan anggran DD. Pemdes Karang Suci, realisasikan pembagunan, pekerjaan Jalan Rabat Beton dusun 3 Rt 6,1 titik th 2024.tentunya kegiatan ini sudah di musyawarah kan sebelumnya.
Ia juga berharap dengan terlaksana nya kegiatan nanti, satu titik pekerjaan Jalan Rabat Beton , masyarakat dapat menggunakan nya dan merawat serta menjaga aset milik desa. Acara ini berjalan degan lancar sesuai dengan harapan.[Adv]