Polres Oku Perketat Pengawasan Dan Pengamanan Pelipatan Surat Suara Di Gudang Logistik KPU

oleh
oleh

Baturaja, Cakrawala Nusantara,- Personel Polres Oku bersama Personel Kodim 0403 Oku melaksanakan pengawasan dan pengamanan Pelipatan Surat Suara di Gudang logistik KPU. Jln. Lintas Kemelak Km. 05 Kel. Bindung Langit Kec. Baturaja Timur Kab. Oku. Kamis (07/11/2024) sekira pukul. 08.30 Wib.

BACA  Sie Dokkes Polres Langkat Cek Kesehatan Personel yang Bertugas di PPK

Polres Oku setidaknya menurunkan Personel Polres Oku dan Polsek sebanyak 13 Personel yang bergantian dalam pelaksanaan pengawasan dan pengamanan Pelipatan Surat Suara.

“ Kapolres Oku Akbp Imam Zamroni, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Polres Oku Iptu Ibnu Holdon menyampaikan bahwa pengawasan dan pengamanan yang dilakukan dan diperketat ini bertujuan untuk memastikan kelancaran dan keamanan proses pelipatan surat suara, sehingga proses dan prosedur dalam setiap tahapan Pilkada serentak berjalan sesuai dengan ketentuan.

BACA  Pengamanan Rapat Pleno Tingkat PPK Di Wilayah Kabupaten OKU

Selain menerjunkan pengamanan dari Pihak Polri, Polres Oku juga bekerjasama dengan TNI dalam hal ini Kodim 0403 Oku, Pihak KPU Oku dan Bawaslu Oku, sebagai wujud sinergitas dalam pengamanan Pilkada serentak dan agar seluruh kegiatan berlangsung dengan tertib dan lancar dan terhindar dari potensi gangguan. Ujar Kasi Humas.(M A)

No More Posts Available.

No more pages to load.