Indramayu, Cakrawalanusantara.id – Petugas dari Polsek Kedokanbunder jajaran Polres Indramayu gercep amankan seorang pemuda yang diduga maling yang akan diamuk masa minggu 23/6/2024 pukul 18.30 di blok Gopala desa Kedokan wetan kecamatan Kedokanbunder.
Peristiwa bermula ketika warga melihat melihat seorang pemuda yang gerak geriknya mencurigakan sehingga beberapa warga mendekati dan menayakan sedang apa namun pemuda tersebut berusaha kabur sehingga ditangkap oleh warga dan diamankan dengan dimasukan kerumah salah seorang warga namun warga yang datang semakin banyak dan petugas yang mendapatkan laporan langsung bergerak menuju lokasi beruntung petugas keburu datang sehingga pemuda tersebut bisa diselamatkan dari amukan masa kendati demikian sempat menjadi bulan bulan warga ujar salah seorang warga yang tidak mau disebutkan identitasnya.
Sementara Kapolsek Kedokanbunder Ipda Tasim menjelaskan kami menerima laporan ada seseorang yang mau dihakimi masa saya beserta anggota gercep meluncur agar tidak terjadi main hakim sendiri dan Alhamdulillah bisa diamankan dan diefakuasi termasuk salah seorang warga ikut kami amankan karena diduga menjadi provokator dan terpaksa kami keluarkan tembakan ke udara untuk meredam amuk warga .
Adapun salah seorang warga yang kami ikut amankan apakah provokator atau bukan masih kami dalami karena kejadianya juga barusan dan tim kami dilapangan belum melaporkan masih melakukan penyelidikan, menurut saya warga Kedokanbunder sebenarnya masih bisa dikendalikan sehingga Alhamdulillah proses evakuasi tidak ada hal hal yang membahayakan pungkasnya.
(Nana S)
Seorang Pemuda Diduga Maling Diamankan Polsek Kedokanbunder
