Arie Senam Sehat Bersama Warga

oleh

Cakrawalanusantara,id. Bengkulu Utara (10/08/2024).-Dalam semangat menyambut Hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia. Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata melakukan Senam Bersama ribuan masyarakat di lapangan Desa Padang Jaya kecamatan Padang Jaya kabupaten Bengkulu Utara, Sabtu 10-08-2024

Arie Septia Adinata memberikan apresiasi terhadap para peserta senam yang memiliki semangat tinggi dalam menjaga kesehatan dan kebugaran melalui olahraga.

“Kegiatan ini bukan hanya sekadar ajang untuk berolahraga, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan solidaritas di antara kita semua,” ucap Arie

BACA  Baru Pindah Dari Polsek LTD,Kanit Reskrim Polsek Pangean Langsung Tancap Gas,Satu Orang Perusak Generasi Bangsa Mendekam Di Balik Jeruji Besi/23,63 gram Sabu Di Amankan 

Lanjutnya karena adanya kesadaran masyarakat akan hidup sehat, seperti dalam olahraga senam ini, selain menyehatkan, senam bersama juga merupakan bentuk wujud masyarakat untuk sehat dan memperat tali silaturahmi sesama warga masyarakat. ucap Arie.

Pada kesempatan tersebut, Arie Septia Adinata mengajak masyarakat Bengkulu Utara agar senantiasa berolahraga secara rutin. Dengan berolahraga, tubuh jadi bugar, pikiran pun segar. Olahraga tidak sulit dan banyak pilihan olahraga yang ringan dan mudah, Ucapnya

BACA  SERAH TERIMA JABATAN KALAPAS BENGKALIS: MUHAMMAD LUKMAN RESMI DIGANTIKAN KRISTON NAPITUPULU

“Setiap hari kita lakukan olahraga, joging, senam, gerakan-gerakan ringan, semua bisa kita lakukan di rumah, jadikan olahraga sebagai gaya hidup kita,” katanya

Arie Septia Adinata sekalian pamit kepada seluruh peserta senam dan kepada seluruh masyarakat di kabupaten Bengkulu Utara bahwa Dia mencalonkan diri bersama Sumarno untuk Pilkada serentak 27 November 2024 Mendatang.

BACA  Jum'at Berkah! Polsek Tanjung Pura Bagikan Nasi untuk Tukang Becak

“Mohon doa dan dukungan untuk seluruh masyarakat di kabupaten Bengkulu Utara atas pencalonan saya dan Sumarno sebagai Bupati dan wakil Bupati Bengkulu Utara periode 2024-2029,” Pungkas Arie Septia Adinata.

 

[Ruskan Fanani-Cntv Bengkulu utara]

No More Posts Available.

No more pages to load.