Brimob Polda Sumut Gelar Yasinan, Doa untuk Keselamatan Pilkada 2024 dan Pembangunan Lapangan Tenis

oleh
oleh

Medan , cakrawalanusantara.id.

Satuan Brimob Polda Sumut melaksanakan kegiatan Yasinan untuk mendoakan keselamatan personel dalam pelaksanaan pengamanan Pilkada Serentak 2024 serta kelancaran pembangunan lapangan tenis di Mako Sat Brimob Polda Sumut. Senin (25/11/2024)

Bertempat di Gedung Utama Mako Sat Brimob Polda Sumut Ksatriaan K.E. Lumi, Jl. Bhayangkara, Indra Kasih, Medan Tembung, kegiatan ini dipimpin oleh Ustaz Sariman Al Faruq dan dihadiri langsung oleh Komandan Satuan Brimob Polda Sumut, KOMBESPOL Rantau Isnur Eka, S.I.K., M.M., M.H., M.Han.

BACA  Pasca Pilkada Kapolres Langkat, Laksanakan Jumat Curhat Di Mesjid Al- Istiqomah Stabat

Dalam suasana khusyuk dan penuh hikmat, seluruh personel berdoa bersama memohon perlindungan dan kelancaran tugas pengamanan pesta demokrasi mendatang. Selain itu, doa juga dipanjatkan agar pembangunan lapangan tenis yang akan menjadi fasilitas olahraga baru di lingkungan Mako berjalan lancar.

“Kegiatan ini tidak hanya menjadi wujud doa, tetapi juga mempererat kebersamaan dan semangat spiritual seluruh personel Satuan Brimob Polda Sumut dalam menghadapi tugas-tugas penting ke depan,” ujar Kombespol Rantau Isnur Eka.

BACA  Tingkatkan Ekonomi Kreatif dan Seni Melayu tradisional,Disporapar Indragiri Hulu Buka Lomba Seni Melayu Indragiri 2024

Dengan semangat kebersamaan dan keikhlasan, Brimob Polda Sumut terus berkomitmen menjalankan tugas pengabdian kepada masyarakat dengan penuh tanggung jawab dan profesionalisme.

( Darmayani )

No More Posts Available.

No more pages to load.