Awas..! Lingkungan 15 Tanjung Mulia Hilir Rawan Maling Sepeda

Medan|CN- Meresahkan, mungkin kalimat itu yang dapat disematkan atas kejadian pencurian sepeda jenis sangkis berwarna pink di Jalan Keladi, Gg.Pungut, Lingkungan 15, Kelurahan Tanjung Mulia Hilir, Kecamatan Medan Deli.
Terjadi sekitar Selasa malam, Pukul 10:30 Wib.
Kepala Lingkungan 15, Rudi, mengatakan bahwa kejadian ini cukup meresahkan warga setempat, karna telah kesekian kalinya masyarakat mengalami kejadian serupa.
” dalam bulan ini terbilang sudah cukup sering warga kami kehilangan sepeda. Seperti yang dialami bapak Rapi Chandra, dan 4 orang lainya warga lingkungan 15″ jelas Kepling kepada http://cakrawalanusantara.id (11/8/2020).
Rudi menegaskan akan segera menindaklanjuti peristiwa yang sudah berulang kali terjadi.
” kita akan berantas dan tangkap pencurinya, karna itu sudah meresahkan masyarakat, khsusunya di lingkungan 15 ” cetus Rudi.(RC)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *