Kades Tulung Balak Salurkan BLT Untuk Warga

Lampung| Kepala Desa Tulung Balak telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 27 orang masyarakat setempat yang terdampak secara ekonomi akibat Covid-19.

Penyerahan BLT senilai Rp.600.000 kepada warga berlangsung di kantor Desa Tulung Balak, Kecamatan Tanjung Raja, Kabupaten Lampung Utara, Kamis (2/7/2020) lalu.

BACA  Kapolres Kampar Pastikan Keamanan Lokasi TPS di Wilayah Terpencil di Desa XIII Koto

Pembagian BLT juga disaksikan oleh Aparatur Desa, Camat Tanjung Raja, Babinsa dan BabinKamtibmas Desa Tulul Balak. Kegiatan Penyerahan tersebut pun berlangsung dengan tertib dan kondusif.

BACA  Pjs. Bupati Bengkalis Pesan Agar Wisudawan dan Wisudawati STIE Syariah Bengkalis Gunakan Ilmu Untuk Membangun Negeri

Kades Tulung Balak Hendra Halip mengatakan, dengan turunnya Dana Desa tahap ke II, sebanyak 40 persen dialihkan kepada masyarakat dalam bentuk Bantuan Langsung Tunai (BLT), hal itu karena terjadinya dampak ekonomi akibat Pandemi Virus Corona.

BACA  Mantap, Kasek SDN 147 Roburan Raih 2 Sertifikat Di Bimtek Peningkatan Kompetensi

Atas hal itu, Hendra pun berharap BLT yang dikucurkan pemerintah dapat bermanfaat bagi masyarakat desa yang  menerima.

” Semoga bantuan ini dapat digunakan dengan sebaik-baiknya” tuturnya. (Susilawati)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *