Banyuasin| CN- Setelah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap I, II dan III, akhirnya kini Pemerintah Desa (Pemdes) Sungai naik Kecamatan Rantau Bayur Kabupaten Banyuasin menyalurkan BLT-DD Tahap IV kepada warga yang terdampak Covid-19. Adapun penerima manfaat dari BLT Dana Desa tersebut yakni sebanyak 128 KPM, Rabu (16/09/2020) lalu.
“Untuk Bantuan BLT-DD Desa Sungai Naik sudah kami salurkan mulai dari tahap I s/d IV untuk penerima bantuan BLT-DD sesuai data dari Pemdes,” ungkap Kades, saat di bincangi media ini dikediamannya.
Menurut Kepala Desa Erlan “Penerima BLT DD tahap IV di Desa Sungai Naik ini ada 128 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sampai bulan september ini,menerima uang sebesar Rp 300 ribu/bulan.
“Kami berharap bagi warga yang mendapatkan BLT-DD ini semoga bantuan ini bisa meringankan beban warga yang terdampak pandemi Covid 19 dan bisa dimanfaatkan sebaik mungkin,” ujarnya.
Masi kata Erlan untuk pembangunan fisik desa nya akan melakukan pengecoran jalan poros desa sepanjang 250 m yang mana pengerjaan nya akan segera di laksanakan.
Sementara itu,Johan(47 tahun) warga desa Sungai naik pada media ini menyampaikan bahwa dirinya sangat berterima kasih dan mengapresiasi upaya Kepala desa Sungai Naik bersama, Bpd dan perangkatnya, yang sudah berusaha dan bekerja keras untuk mengurus kepentingan masyarakat Desa Sungai Naik sehingga bisa menerima bantuan baik itu BLT-DD maupun bantuan yang lainnya “Tuturnya.
Turut hadir dalam penyerahan BLT-DD tersebut, Kepala Desa Sungai Naik, Sekretaris desa, Bpd, perangkat desa dan warga penerima (KPM). (Pahrul)